Minggu, 28 Oktober 2012

Rendang Daging Sapi

Kue Kering
Resep menu masakan Lebaran sajian favorit terpopuler sepanjang masa yang kedua adalah rendang daging sapi. Selain ketupat, rendang daging sapi juga biasanya menjadi salah satu menu favorit yang wajib hadir saat Lebaran. Rasanya yang gurih akan membuatnya terasa lebih nikmat saat berpadu dengan ketupat. Ingin tau cara membuatnya?. Nah, inilah Resep menu masakan Lebaran sajian favorit terpopuler sepanjang masa yang kedua:

Bahan-bahan untuk membuat rendang daging sapi:
1. Siapkan kurang lebih 1 ½ kilo daging sapi
2. Siapkan kira-kira 12 gelas santan. Santan bisa didapatkan dari hasil perasan kelapa dengan jumlah kurang lebih 5 butir kelapa atau bisa membeli yang sudah jadi.
3. 2 biji asam kandis, 1 batang serai, memarkan
4. 1 lembar daun kunyit, 2 lembar daun jeruk purut dan garam secukupnya

Bahan yang dihaluskan :
1. 1-2 ons cabe merah
2. 15 buah bawang merah
3. 6 siung bawang putih
4. buah kemiri
5. 2 cm jahe
6. 3 cm laos (di keprek)

Cara membuat rendang daging sapi:
1. Daging dipotong-potong dengan ukuran sesuai dengan selera. Tips bagi memotong daging agar daging empuk adalah dengan potongan melintang bukan searah dengan arah serat daging.
2. Panaskan santan beserta bumbu-bumbu yang telah halus kedalam wajan. Tambahkan juga daun kunyit, daun jeruk purut dan batang serai beserta asam kandis.
3. Aduk terus adonan sampai mengental dan pastikan santan kelapa tidak pecah, kemudian masukan daging sapi yang telah dipotong-potong tadi saat santan telah mengeluarkan minyak. Aduk terus dengan api yang tidak terlalu besar (api sedang).
Kue Kurma Coklat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar